Muslimina / 2 jam yang lalu
AL-MAIDAH 51 MEMBUAT MAHASISWA S3 KRISTEN INI TERTARIK MEMELUK AGAMA ISLAM
AL-MAIDAH 51 MEMBUAT MAHASISWA S3 KRISTEN INI TERTARIK MEMELUK AGAMA ISLAM
Salah seorang pemeluk agama kristen bernama Fernandus yang sedang menempuh S3 Komunikasi di Belanda akhirnya memeluk agama Islam.Dengan penuh keikhlasan Fernandus mengucapkan syahadat dan menyatakan diri memeluk agama Islam di masjid Gede kauman komplek Kraton Ngayogyokarto, ahad (20/11/2016).
Proses ikrar syahadat di bimbing oleh Ustadz Ridwan Wicaksono dengan disaksikan oleh Jamaah Sholat Shubuh Masjid Kauman dan Tim Mualaf Center Yogyakarta. Fernandus kemudian menambahkan namanya menjadi Muhammad Umar Fernandus.
Saat dimintai alasanya mengapa memeluk agama Islam, Fernandus menjelaskan bahwa dirinya tertarik dengan Islam sejak adanya kasus penistaan Al-Maidah 51.

Fenomena pembelaan Umat Islam Indonesia terhadap penistaan Al-Qur'an Surat Al-Maidah Ayat 51 oleh Ahok memang meluas di seluruh Indonesia, puncaknya pada 4 November 2016, jutaan Umat Islam Indonesia turun ke jalan untuk memprotes penistaan ini. [beritaislam24h.net / imi]
Kunjungi website